K-Movie

Song Joong Ki, dan Drama Hits yang Dibintanginya #Part 2

Jumat, April 15, 2016


Hmm... Masih tetep bahas aktor ganteng nan imut yang satu ini yaa. Setelah di postingan sebelumnya yang membahas tentang drama hits yang pernah dibintanginya. Kini, aku akan mengulas sedikit tentang film yang dibintangi Song Joong Ki. 

First movie awal dia debut di film yaitu Frozen Flower. Memang bukan pemeran utama tapi mataku langsung tuing-tuing ketika melihat Song Joong Ki. Film ini diperankan oleh Song Ji Hyo, Jo In Sung, dan Joo Jin Mo. Aktor Song tidak banyak beradegan bahkan adegan dialognya pun sedikit sekali. *mungkin dari sini sutradara langsung meliriknya.

Coba Cari Song Jong Ki ???

Frozen Flower

Film yang berjudul Frozen Flower ini berkisah tentang raja yang homoseksual dengan prajuritnya. Tetapi sayangnya sang prajurit tidak membalas perasaannya malah suka terhadap sang Ratu. Nah  prajurit yang disukai sang raja merupakan pemimpin dari sebuah prajurit yang memang dididik dari kecil oleh raja. Salah satu prajuritnya yaitu, yaps Song Joong Ki. Tapi tragis untuk Song Joong Ki karena di akhir film ia meninggal karena dibunuh raju, dan kepalanya pun digantung di gerbang kerajaan.

Pelajar Song Joong Ki ^^
Five Senses Of Eros

Tahun selanjutnya 2009, ia kembali membintangi film berjudul Five Senses Of Eros. Ia mendapat sebuah peran sebagai seorang pelajar SMA nih. Karena aku juga belum lihat so aku gabisa ngomong banyak tentang aktingnya disini. Slot bagian Song Joong Ki pun hanya 10 menit. Karena dalam film ini memang mempunyai beberapa part cerita. Sama halnya seperti film yang dibintangi Nichkhun Seven Something.

Penny Pinchers Poster

Penny Pinchers

Movie selanjutnya yaitu Penny Pinchers. Kali ini Song Joong Ki dipasangkan dengan Aktris cantik sekaligus model Han Yi Seul. Hmmm buat yang gak tahu Han Yi Seul ini berperan menjadi Sara di drama Birth Of Beauty. Disini karirnya mulai menanjak. Kini Song Joong Ki mulai berperan sebagai pemeran utama. Film ini mulai tayang tahun 2011.

Warewolf Boy Poster
Warewolf Boy

And Finally Again,, Film terakhir yang dibawakan Song Joong Ki sebelum pergi Wamil yaitu Warewolf Boy. Yaps, dilihat dari judulnya sudah pasti Song Joong Ki berperan sebagai manusia serigala. Film ini ditayangkan pada tahun 2012 dan salah satu film favoritku. Tetapi sayangnya film ini bukan happy ending melainkan Sad Ending. Di akhir film, si manusia serigala ini setia menunggu Park Bo Young. Tetapi Park Bo Young sudah memiliki kehidupan lain. hiks sedih deh pokoknya.

Tetapi peran Song Joong Ki memang patut diacungi jempol. Ketika ia membawakan sosok manusia serigala yang hidup di kandang dan mulai mengenal kehidupan sebagai manusia berkat Park Bo Young. Dan awalnya yang dia berjalan bungkuk seperti seekor serigala menjadi berjalan dan makan seperti manusia. Hmmm dijamin gak nyesel nonton ini recommend banget.

Referensi : Dramawiki http://wiki.d-addicts.com/Song_Joong_Ki
Pict By : Google

You Might Also Like

11 komentar

  1. ya tuhannnn!!! wajahnya masih imut nan cute banget ya tuhan :D wkwkwk,,,
    duh, unyu banget,,,
    eh, baru tau dia pernah main sama Park Bo-Young, dan juga pernah main sama Han Ye-Seul...

    dan baru tau juga, dia cameo di FROZEN FLOWER :D wkwkwk
    kok gue gak ngeh yah min :D hahaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya kak, setelah tak puter ulang filmnya baru ngeh sama wajahnya :D

      Hapus
  2. huaaa.. aku pengen liat semua drama atau filmnya song joongki semua, kangenn banget ama muka unyunya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bagus kak semua filmnya, apalagi aktingnya :)

      Hapus
  3. huaaa.. aku pengen liat semua drama atau filmnya song joongki semua, kangenn banget ama muka unyunya

    BalasHapus
  4. itu wajah bisa gak sih jangan terlalu imut kayak gtu...bikin gw berpaling aja nih

    BalasHapus
  5. Pileeem inii jugaaa udah nonton semuaaa ☺

    BalasHapus
  6. Akting yang total memang ,selain memahami karakternya dia juga harus menyatu dengan "lingkungan" dari karakternya

    BalasHapus
    Balasan
    1. setiap main drama, memang selalu dan wajib untuk pembacaan naskah bersama kak, untuk mendalami peran masing-masing :)

      Hapus

Please Leave Your Comment. Thank You ^^

SUBSCRIBE

Like us on Facebook