Moorim School

Drama Yang Wajib Masuk List Kamu (2016) #Part2

Kamis, Juni 02, 2016


4. Moorim School

Sama dengan Neighborhood Hero, Drama berjudul Moorim School mulai tayang pada awal tahun yaitu January hingga Maret. Berjumlah 16 episode, drama ini mengangkat genre School dan Fantasy.
Pemeran drama ini antara lain Aktor muda Lee Hyun Woo, Seo Ye Ji, idol K-pop Hong Bin, Jeong Eu Gene, Alexander, Z. Hera, Shannon. Moorim School mengisahkan tentang sebuah sekolah yang tidak hanya berfokus pada nilai akademik saja, namun juga mengajarkan nilai-nilai kebajikan termasuk kejujuran, pengorbanan, dan keimanan.


5. Madam Antoine

Serial drama yang satu ini mulai tayang pada bulan Januari dan selesai pada Maret kemarin K-Drama Lovers. Sebagai salah satu drama terbaru 2016 yang mengangkat genre komedi romantis, digemari para pecinta drama sudah pasti didapatkan. Seorang peramal abal-abal bernama Go Hye Rim dan seorang psikolog bernama Choi Hyeon-soo adalah pemeran utamanya. Keduanya sama-sama bisa memiliki kemampuan untuk membaca sekilas kepribadian satu sama lain.
Apakah Choi Hyon-soo yang anti jatuh cinta ini bisa ditaklukkan oleh peramal palsu ini?
Ada banyak jajaran aktor dan aktris kenamaan yang membintangi drama korea romantis yang berjudul Madame Antoine ini. Aktris cantik Han Ye Seul, Sung Joon, dan Jinwoo 2AM akan memanjakan harimu saat menyaksikan drakor terbaru 2016 ini.

6. Cheese In The Trap

Oke, penutup di drama di bulan Januari yaitu Cheese In The Trap. Ditayangkan di TvN mulai bulan Januari hingga Februari dan berjumlah 16 episode. Drama ini dibintangi oleh Park Hae Jin, Kim Go Eun, Seo Kang Joon.
Bergenre Melodrama, romance, dan komedi, drama Cheese In The Trap mengisahkan tentang Heong Seol yang merupakan seorang mahasiswi pekerja keras yang telah kembali ke perguruan tinggi setelah cuti panjang. Dia bekerja Part Time karena berasalh dari keluarga miskin. Sementara itu, Yoo Jung adalah senior di kampus yang dikenal dengan nama Mr. Perfect. Dia tampan, mendapat nilai bagus, atletis, dan memiliki kepribadian yang baik. Tetapi dia memiliki sisi gelap. 


7. Page Turner

Finish untuk bulan Januari, hehe. Drama ini berjudul Page Turner yang ditayangkan oleh KBS pada bulan Maret dan berakhir pada bulan April. Drama ini berdurasi pendek hanya berjumlah tiga episode saja. Page Turner dibintangin oleh artis muda seperti Kim So Hyun, Ji Soo, Shin Jae Ha. Drama ini mendapat banyak perhatian karena ceritanya ditulis oleh Park Hye Ryeon yang berhasil menelurkan drama  sukses seperti Dream HighI can Hear Your Voice, dan Pinocchio.
Drama Page Turner, Ji Soo berperan sebagai seorang atlet bernama Jeo Cha Sik yang tegar, berani, dan tak takut apapun, tapi selalu berpikir pendek. Jeo Cha Sik  adalah seorang siswa SMA yang harus menyerah pada mimpinya untuk menjadi seorang atlet karena suatu kecelakaan. Sementara Kim So Hyun memerankan karakter Yoon Yoo Seul, Seorang siswi SMA dan juga seorang pianis berbakat. Sama seperti Jeo Cha Sik, Yoon Yoo Seul juga mengalami sebuah kecelakaan dan membuatnya tidak bisa bermain piano lagi. Mereka berdua mempunyai kehidupan yang berbeda, namun dipertemukan setelah mengalami kejadian yang tak terduga. Mereka pun bersama-sama kembali membangun hidup yang baru. Sinopsis lengkapnya klik disini.


8. Goodbye Mr. Black

Drama terbaru korea Goodbye Mr. Black diadaptasi dari komik yang berjudul “Gootbai Miseuteo Beullaek” karya Hwang Mi-Na yang pertama kali diterbit pada tahun 1983. Drama ini merupakan garapan sutradara ternama Lee Chang Min yang sebelumnya telah sukses dengan drama korea RememberGoodbye Mr. Black ini dibintangi oleh aktor tampan Lee Jin-Wook dan aktris papan atas Moon Chae Woon yang yang pernah main dalam drama Good Doctor.
Drama ini baru selesai penayangannya pada pertengahan bulan lalu yaitu Mei. Ditayangkan mulai bulan Maret di stasiun televisi MBC.
Goodbye Mr. Black bercerita tentang seorang perwira angkatan laut bernama Cha Ji-Won dikenal sebagai Mr. Black yang diperankan oleh Lee Jin-Wook. Cha Ji-Won merupakan seorang yang berwibawa dan tegas, namun dia dikhianati oleh temannya sendiri bahkan dicap sebagai penghianat. Meskipun telah dikhianati, ia akhirnya tetap melanjutkan hidupnya dan menikahi seorang wanita bernama Swan yang diperankan oleh Moon Chae Woon. Pernikahan itu dilakukan untuk menutupi identitas aslinya. Awalnya ia menganggap pernikahan itu hanyalah pernikahan palsu, tapi pada akhirnya ia mulai jatuh cinta pada Swan dan mendapatkan kembali kepercaannya pada orang lain.




<<-- Sebelumnya                                                                                                          Selanjutnya -->>

Referensi :
- http://wiki.d-addicts.com/Moorim_School
- http://dramakoreaterbaru2015.blogspot.co.id/2015/10/drama-korea-terbaru-2016-wajib-ditonton.html
- http://wiki.d-addicts.com/Page_Turner
- http://dramaterbarukorea.blogspot.co.id/

You Might Also Like

6 komentar

  1. punya semua drama di atas kecuali goodbye mr. black hahaha ._. kurang demen jalan ceritanya sihh

    BalasHapus
    Balasan
    1. agak berat emang plotnya, tapi dijamin seru kok :)

      Hapus
  2. bnyk bngt kak list dramanya,,,yg lain aja masih ngantri pengen di tonton hehehe

    BalasHapus
  3. Ada beberapa yg udh aku tonton, tpi belom tamat sih

    BalasHapus
  4. Ada beberapa yg udh aku tonton, tpi belom tamat sih

    BalasHapus

Please Leave Your Comment. Thank You ^^

SUBSCRIBE

Like us on Facebook