2014

High School Love, Malaikat Cantik Perebut Cinta

Minggu, Maret 27, 2016


Infinity mana nih suaranyaa????? Drama kali ini datang dari member Idol K-pop ternama di Korea yaitu Infinite. Mereka beadu akting dengan Aktris Remaja Kim Sae Ron dalam drama "High School Love On". Drama ini mulai tayang di tahun 2014 dan disutradarai oleh Sun Joon Hae.

Drama berjumlah 20 episode ini mampu menarik perhatian pecinta drama, khususnya Infinity (yaitu Fans dari Infinite). Bergenre Fantasy-School Life yang mengangkat kisah fantasi malaikat dan anak sekolahan. Dan sudah pasti settingnya banyak diambil di area sekolahan.

Tak hanya itu, cerita yang disajikan pun manis, romantis, magis, dan membuat penontonnya penasaran. Apalagi drama yang dinaungi jiwa muda ini, hanya tayang satu minggu sekali. Sehingga membuat penontonnya tidak sabar dengan episode selanjutnya. Selain kisah cinta ala remaja yang dibungkus dengan sentuhan komedi, dihadirkan pula kisah yang mengharukan tentang keluarga.

Malaikat cantik berseragam sekolah

Dibintangi oleh dua member Inifite, Seungyeol dan Woohyun. Mereka dipasangkan dengan Aktris imut kelahiran tahun 2000 nih, yaitu Kim Sae Ron. Aktris ini sudah membintangi banyak drama dan film sejak ia berumur 9 tahun loh. Yang paling melekat yaitu pada saat ia beradu akting dengan Aktor Senior Woobin dalam film Action. Kemudian dalam drama, kita dapat melihat aktingnya di Can You Hear My Heart (menjadi masa kecil Hwang Jung Eum) dan dalam webdrama barunya yaitu To Be Continued.

Male : Shin Hyung Tak, Kim Min Suk, Kim Young jae
Female : 

Yang Tak kalah menarik perhatian yaitu classmate dari Lead cast nya nih. Teman-teman sekolah mereka juga ambil bagian penting. Castnya gak kalah kece badai. Antagonisnya juga ada. Tetapi karena ranahnya anak sekolahan, kelakuan jahat mereka dianggap biasa dan akibat dari masa muda mereka, bisa dibilang sikap kekanak-kanakan.


Nah ini nih bintang yang cukup menarik perhatian di drama, yaitu Trio Antagonis preman sekolahan. Kim Young Jae, Kim Min Suk. Alur dari drama ini juga tidak monoton, menggunakan alur maju mundur. Diawali dengan kisah di tahun 2016 ketika Woohyun Bertemu dengan gadis yang memiliki kalung yang cocok dengannya, kemudian kilas balik (nah disini alur mundurnya) ke masa SMA saat ia pertama kali pertemu Malaikat tersebut. Nah dari sini, alurnya pun mengarah ke alur maju.

Oh iya satu lagi nih, penggambaran malaikat maut di Korea Selatan berbeda nih dengan pandangan disini. Biasanya malaikat maut atau pencabut nayawa digambarkan menyeramkan dengan membawa sebuah alat seperti tombak dengan pisau. Berbeda dengan yang ada di Korea Selatan. Malaikat maut itu menjemput dan mengawal para roh yang sudah keluar dari tubuhnya alias meninggal. Dan mereka mempunyai sebuah buku pegangan gitu seperti jadwal kematian seseorang yang akan mereka jemput. Seperti dalam drama ini, Lee Seul Bi mempunyai semacam buku pegangan dan disitu ditulis jadwal seseorang yang akan mereka antar. Nah kalau di drama 49 Days lebih berteknologi lagi nih. Malaikatnya membawa semacam smartphone, jadi jadwalnya dapat diunduh setiap seminggu sekali. Wkwkwk, lucu banget.


Sumber Referensi : 
https://jellyicecream.wordpress.com/2014/11/18/review-dan-sedikit-sinopsis-tentang-drama-korea-high-school-love-on-1/
http://www.ceritakorea.com/2015/10/21/review-drama-high-school-love-on/

You Might Also Like

3 komentar

  1. 2 member Infinite harus memperebutkan malaikat yang pengen jadi manusia.. Nam Woohyun kece badai pokoknya ^^

    BalasHapus
  2. Kalau tayangan di indonesia kayak gini malaikat nya gak nyeremin mungkin seneng liatnya

    BalasHapus

Please Leave Your Comment. Thank You ^^

SUBSCRIBE

Like us on Facebook